Beberapa Manfaat Madu Propolis

Madu propolis telah dipakai sejak lama sebagai obat herbal yang diyakini bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit. Itulah kenapa propolis banyak dipakai sebagai suplemen untuk kesehatan. 

Propolis didapat dari getah tumbuh – tumbuhan yang dipakai oleh lebah dalam menutupi atau memperbaiki celah yang terdapat pada sarangnya. Sejak ribuan tahun lalu, propolis telah dipakai untuk mengobati infeksi luka serta membantu dalam proses penyembuhan penyakit. 

Sementara dalam hal ini akan kami jelaskan mengenai beberapa manfaat yang dimiliki oleh madu propolis. Maka dari itu, bagi  Anda yang penasaran, simak artikel di bawah ini !

Apa Saja Manfaat Madu Propolis?

Beberapa penelitian menunjukkan bahwasanya propolis mempunyai sifat antijamur, antibakteri, antiradang, antivirus serta antikanker. Hal tersebut menjadikan madu propolis diklaim mempunyai manfaat kesehatan antara lain yaitu :

  • Untuk Menyembuhkan Luka

Sejak zaman dahulu, propolis sudah dipakai sebagai obat dalam menyembuhkan luka, termasuk di sini untuk luka bakar ringan. Sebuah penelitian juga pernah dilakukan dan di dapatkan hasil bahwa propolis dapat mempercepat proses pemulihan. Hal itu dikarenakan kandungan yang terdapat dalam propolis mempunyai sifat antijamur, antibakteri serta antiradang.

  • Mengatasi Radang Gusi

Propolis telah sejak lama digunakan untuk membersihkan gigi, mulut dan gusi. Dari riset yang telah dilakukan, maka telah di dapatkan hasil bahwa propolis dapat meringankan serta mencegah masalah radang gusi yang sedang diderita oleh seseorang. Hal itu dikarenakan terdapat kandungan antiradang serta anti bakteri di dalam obat herbal yang satu ini.

  • Meredakan Nyeri Sendi

Pembengkakan pada area sendi yang terasa begitu nyeri seringkali disebabkan oleh peradangan. Penyakit tersebut dapat ditangani dengan Anda menggunakan propolis. Namun untuk masalah penggunaannya sebaiknya Anda mengkonsultasikan lebih dulu pada dokter.

  • Mampu Menghambat Pertumbuhan Kanker

Obat herbal yang satu ini juga mempunyai senyawa antioksidan yang bisa berguna dalam menghambat pertumbuhan kanker. Senyawa tersebut berperan penting untuk menjaga sel tubuh dari radikal bebas yang dapat merusak.

  • Menguatkan Imun

Mempunyai daya tahan tubuh kuat tentunya sangat penting agar nantinya tubuh Anda tidak mudah sakit. Sebuah riset menunjukkan bahwasanya propolis mampu untuk meningkatkan daya imunitas tubuh. Sehingga tubuh Anda akan lebih kuat lagi dalam mengatasi penyakit.

Sebuah riset juga pernah dilakukan untuk masalah ini dan terbukti bahwa produk herbal yang satu ini efektif serta aman dipakai sebagai salah satu pencegahan serta pengobatan infeksi. Oleh karena itulah untuk Anda yang ingin menjaga daya tahan tubuh agar tetap kuat, maka perlu untuk mengkonsumsi madu propolis.

Dari beberapa pembahasan di atas, tentu Anda sudah mengetahui tentang manfaat yang akan diperoleh dari madu propolis. Bagi Anda yang ingin menjaga kesehatan tubuh, madu propolis adalah solusi tepat yang bisa Anda konsumsi. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *